Jumat, 18 Juli 2025

DPRD Pekanbaru Kecam Praktik Beras Premium Oplosan, Desak Disperindag Bertindak Tegas Awasi Peredaran

fixberita.com - Kamis, 17 Juli 2025 17:14 WIB
DPRD Pekanbaru Kecam Praktik Beras Premium Oplosan, Desak Disperindag Bertindak Tegas Awasi Peredaran
Foto: Istimewa
Anggota Komisi II DPRD Pekanbaru, Rizky Bagus Oka
fixberita.comAnggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Rizky Bagus Oka mengecam keras praktik pengoplosan beras premium oleh sejumlah produsen besar yang tengah disorot publik secara nasional. Ia menyebut, tindakan tersebut sebagai bentuk pembohongan publik dan kejahatan terhadap konsumen yang tidak boleh dibiarkan.


"Ini bukan hanya soal label atau kemasan, ini soal hak dasar rakyat untuk mendapatkan pangan berkualitas dan layak konsumsi. Mengaku premium, tapi ternyata oplosan, itu jelas penipuan dan sangat merugikan masyarakat," tegas Bagus Oka, Kamis (17/7/2025).

Politisi Gerindra ini meminta Pemko Pekanbaru melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) beserta Satgas Pangan, melakukan pengawasan dan pengujian rutin terhadap produk beras yang dijual di Pekanbaru, guna memastikan peredaran beras oplosan masuk ke pasar lokal atau tidak.

Baca Juga:
Baca Juga:

"Kami dari Fraksi Gerindra akan mengawal persoalan ini. Kami mendesak pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk segera menindak tegas produsen dan distributor yang nakal, serta memberikan sanksi tegas dan transparan kepada pihak yang terbukti bersalah. Jangan sampai kepercayaan publik makin terkikis hanya karena lemahnya pengawasan," ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antar instansi dan perlunya peningkatan literasi konsumen agar masyarakat dapat membedakan beras asli dan oplosan.

Baca Juga:
Baca Juga:

Menurutnya, selain tindakan hukum, edukasi masyarakat juga menjadi bagian penting dari perlindungan konsumen.

"Denga hebohnya berita soal beras dioplos ini, kami mngimbau masyarakat untuk lebih waspada dalam memilih dan membeli produk beras kemasan," ujar Rizky Bagus Oka.

SHARE:
Tags
beritaTerkait
Ditunjuk Sebagai Ketua Pansus RPJMD Kota Pekanbaru 2025-2029, Faisal Islami Targetkan Rampung Agustus
Bangunan Gedung Diduga Langgar Izin, Komisi III DPRD Pekanbaru Datangi SD An-Namiroh 3 Pastikan Keselamatan 1.142 Anak Murid
DPRD Pekanbaru Rekomendasikan Pembukaan U-Turn Depan Pasar Cik Puan
DPRD Dorong LPS Bekerja Optimal Wujudkan Pekanbaru Bersih Sampah
Kabel Fiber Optik Tanpa Izin Menjamur di Pekanbaru, DPRD: Tak Beri Kontribusi PAD, Tertibkan!
PKL Menjamur di Jalan Sudirman Ujung, Rizky Bagus Oka: Perlu Penataan, Bukan Penggusuran
komentar
beritaTerbaru